Tujuh Tips Membuat Prediksi Ala Timo Scheunemann

Spread the love

Jika ditanya olahraga apa yang sangat populer di seluruh dunia, mungkin mayoritas akan menjawab sepakbola. Sepakbola memang dianggap sebagai olahraga yang sangat seru dan menyenangkan. Banyak orang yang menikmati olahraga tersebut, baik saat dimainkan maupun ditonton. Di setiap minggunya, pasti ada saja pertandingan seru dari berbagai liga di Eropa. Banyak yang mengikuti pertandingannya, baik dengan menonton langsung atau hanya melihat lewat livescore semata. Akan tetapi, ada satu hal yang mungkin sering dilakukan oleh penikmat bola, yaitu membuat prediksi, entah itu tebak skor, siapa yang menang, atau siapa pencetak skornya.

Alasan Membuat Prediksi

Ada dua alasan mengapa banyak orang yang membuat prediksi sepakbola. Berikut adalah beberapa alasannya.

  1. Mencari untung

Kita tahu jika apa pun bisa terjadi di sepakbola. Ada banyak probabilitas yang terjadi di sana. Berbicara soal peluang, pasti tidak lepas dari yang namanya undian ataupun taruhan. Terkadang orang sering ikut dalam yang namanya taruhan di mana mereka akan diminta untuk menebak berapa skor atau siapa yang menang. Tentu uang yang akan dimenangkan juga terbilang besar. Ini baru soal taruhan, belum berbicara soal event tebak skor yang biasanya diadakan oleh akun sosmed tertentu dengan iming-iming hadiah. Maka tak heran jika banyak orang bermain prediksi.

  1. Ajang seru-seruan

Alasan yang kedua ini muncul bagi mereka yang mungkin merasa keuntungan dari taruhan atau tebak skor tidak menarik untuk mereka. Mereka membuat prediksi hanya untuk seru-seruan saja dengan rekan mereka. Mereka akan saling mempertandingkan hasil prediksi mereka dengan dukungan “analisis” yang mereka lakukan.

Tips Membuat Prediksi Ala Timo

Pastinya ada beberapa orang yang ingin bisa mahir memprediksi sepakbola. Nah, kali ini ada beberapa tips prediksi dari Timo Scheunemann, seorang pelatih ternama yang pernah melatih Persema Malang dan Persiba Balikpapan. Meskipun prediksi ini tidak akan tepat sesuai livescore, akan tetapi setidaknya Anda bisa memprediksi tanpa hanya sekadar tebakan saja. Berikut adalah beberapa tipsnya.

  1. Perhatikan suasana tim

Ada banyak aspek yang bisa mempengaruhi bagus tidaknya tim dalam bermain, salah satunya adalah suasana tim. Tim dengan kualitas yang bagus bisa saja bermain buruk jika ada masalah yang membuat suasana tim menjadi buruk. Hal ini jelas perlu dipertimbangkan.

  1. Pertimbangkan kualitas dari striker

Meskipun sepakbola adalah permainan kolektif, akan tetapi penentu dari bagus tidaknya serangan dilihat dari kualitas striker yang ada. Striker bagus bisa terlihat dari bagaimana kemampuannya dalam melihat peluang ketika kondisi sedang sulit serta bagaimana agresivitasnya di depan gawang.

  1. Hindari membela tim

Saat Anda ingin membuat suatu prediksi yang obyektif, usahakan untuk tidak membela tim. Hal ini dimaksudkan agar penilaian bisa lebih obyektif.

  1. Hindari fakta yang tidak terkait dengan penampilan

Sering kali berita bola memberikan fakta yang terkadang sifatnya menghibur lalu dijadikan sebagai data prediksi. Hal ini jelas tidak ada kaitannya dengan performa tim.

  1. Hindari statistik yang terlalu lampau

Prediksi jelas tidak akan bagus kalau Anda mengaitkan dengan statistik masa lalu. Statistik awal musim pun bisa jadi tidak berkaitan karena semua  tim jelas akan selalu berkembang.

  1. Hindari memprediksi yang tidak Anda tahu

Tidak semua orang mengikuti semua liga. Jikalau Anda tidak tahu terkait suatu tim atau liga, ada baiknya jika tidak memprediksinya.

  1. Jangan prediksi semua pertandingan

Anda tidak perlu memprediksi semua pertandingan yang ada. Jangan sampai Anda memaksakan prediksi pertandingan yang memang sulit ditebak.

Itulah tadi berapa tips dalam membuat prediksi ala Coach Timo. Meskipun nantinya prediksi bisa saja berbeda dengan hasil livescore, setidaknya Anda mulai bisa memprediksi berdasarkan kondisi yang ada dan bukan hanya asal menerka saja.